Coba buat swiss roll dengan dekorasi dibagian permukaannya.
Persiapan : Buatlah template di kertas untuk membuat pattern dan siapkan kertas baking diatasnya. Untuk template tulisan buat di plastik transparant dan dibalik saat menggunakannya.
Panaskan oven 150°C
Resep adonan untuk pattern : (untuk 2 pattern)
1 telur ukuran besar (40 gr)
2 sendok makan gula pasir
2 sendok makan terigu
Sedikit Pasta coklat atau pewarna makanan sesuai selera
Cara membuat pattern :
Mixer gula dan telur sampai kental dan naik. Tambahkan terigu sambil diaduk dengan spatula. Teteskan pewarna makanan, aduk dengan spatula sampai rata. Masukan kedalam plastik segitiga berspuit lubang kecil.
Ikuti garis di template sesuai pattern, bekukan pattern di dalam frezer selama 15 menit.
Untuk membuat 2 buah swiss rolls
Resep swiss rollnya :
7 butir telur, pisahkan kuning dan putih telur.
100 gr gula pasir
100 gr terigu self rising
30 gr tepung maizena
100 gr butter (lelehkan)
1 sdt vanila
100 ml susu cair
Isi :
Selai Jeruk, kepingan jeruk dan Whipping cream
Cara membuat :
Siapkan oven 150°C
Mixer kuning telur sekitar 1 menit, tambahkan gula pasir, mixer sampai putih dan kental. Tambahkan Vanila dan aduk rata.
Mixer putih telur sampai soft peak.
Campur adonan kuning telur kedalam adonan putih telur dan aduk rata dengan spatula, tambahkan terigu dan tepung maizena yang sudah di ayak. Aduk rata dengan spatula.
Tuang ke loyang yang sudah ada pattern, ratakan permukaannya dengan spatula.
Masukan dalam loyang, oven selama 15 menit sampai matang, test kematangan dengan tusuk gigi / tusuk sate.
Angkat dan buka kertas bakingnya dalam kondisi kue masih hangat. Olesi dengan selai dan bentuk roll. Simpan di kulkas sekitar 30 menit, potong-potong dan sajikan.
Persiapan : Buatlah template di kertas untuk membuat pattern dan siapkan kertas baking diatasnya. Untuk template tulisan buat di plastik transparant dan dibalik saat menggunakannya.
Panaskan oven 150°C
Resep adonan untuk pattern : (untuk 2 pattern)
1 telur ukuran besar (40 gr)
2 sendok makan gula pasir
2 sendok makan terigu
Sedikit Pasta coklat atau pewarna makanan sesuai selera
Cara membuat pattern :
Mixer gula dan telur sampai kental dan naik. Tambahkan terigu sambil diaduk dengan spatula. Teteskan pewarna makanan, aduk dengan spatula sampai rata. Masukan kedalam plastik segitiga berspuit lubang kecil.
Ikuti garis di template sesuai pattern, bekukan pattern di dalam frezer selama 15 menit.
Untuk membuat 2 buah swiss rolls
Resep swiss rollnya :
7 butir telur, pisahkan kuning dan putih telur.
100 gr gula pasir
100 gr terigu self rising
30 gr tepung maizena
100 gr butter (lelehkan)
1 sdt vanila
100 ml susu cair
Isi :
Selai Jeruk, kepingan jeruk dan Whipping cream
Cara membuat :
Siapkan oven 150°C
Mixer kuning telur sekitar 1 menit, tambahkan gula pasir, mixer sampai putih dan kental. Tambahkan Vanila dan aduk rata.
Mixer putih telur sampai soft peak.
Campur adonan kuning telur kedalam adonan putih telur dan aduk rata dengan spatula, tambahkan terigu dan tepung maizena yang sudah di ayak. Aduk rata dengan spatula.
Tuang ke loyang yang sudah ada pattern, ratakan permukaannya dengan spatula.
Masukan dalam loyang, oven selama 15 menit sampai matang, test kematangan dengan tusuk gigi / tusuk sate.
Angkat dan buka kertas bakingnya dalam kondisi kue masih hangat. Olesi dengan selai dan bentuk roll. Simpan di kulkas sekitar 30 menit, potong-potong dan sajikan.
Swiss roll cake : belum di bentuk roll
Resep diatas untuk 2 swiss roll ini.
Isi : Whipping cream, selai jeruk dan kepingan jeruk
Gulung kembali setelah di isi.
No comments:
Post a Comment